Rabu, 31 Oktober 2012


iPad merupakan produk terlaris di pasar Tablet dunia. Sejak peluncurannya dari tahun 2010 silam hnggga saat ini lebih dari 100 juta unit iPad telah terjual. ini merupakan angka yang fantastis untuk sebuah produk yang bisa diblilang baru, atau bahkan bisa dibilang pelopor.

Terlepas dari itu, Steve Ballmer selaku CEO Microsoft menyatakan bahwa iPad bukanlah tablet yang benar-berar diharapkan orang banyak. "Saya tidak berpikiri siapa pun telah membuat sebuah produk yang merupakan produk yang saya lihat diinginkan konsumen",inilah kicauannya seperti dilansi dari AllThingsD.

Ia menambahkan, "Bukan Apple. Bukan Google. Bukan Amazon. Tidak ada seorang pun yang memiliki produk yang memungkinkan Anda bekerja dan bermain yang bisa berlaku sebagai tablet dan PC". Ballmer secara tidak langsung menyebut tablet yang berada dipasaran saat ini hanyalah sebatas mainan, tidak seperti Surface yang mampu digunakan sebagai hiburan dan bekerja. Ia juga mengklaim bahwa tablet besutan Microsoft merupakan tablet pemimpin di kelasnya yang dapat dinikmati sekaligus dihargai.

Memang perkataan Baller cukup beralasan, contoh saja iPad yang menggunakan OS sama dengan iPhone, bukannya Mac OS. Lalu Android yang fleksible digunakan di Smartphone ataupun Tablet. Mungkin strategi Microsoft dengan menyediakan OS Windows 8 untuk tablet akan benar benar menjadi alternatif untuk mereka yang mengiginkan kemampuan lebih.

Namun kembali lagi, sukses tidaknya sebuah produk untuk laris dipasaran tergantung dari minat konsumen. Microsoft memang punya dasar untuk memanjakan para konsumennya dengan menawarkan sebuah kemudahan berselancar, namun ini adalah pasar yang diciptakan Apple. Mampukah Surface menggusur dominasi iPad di waktu yang akan datang?, kita lihat saja.

0 komentar:

Posting Komentar